Alur Dalam Cinta
By : Ayano rosie
Pagi menjelang dalam keremangan malam
melambaikan kesejukan semesta terhirup
kesegaran tanpa batas kerinduan. malam terhapus
oleh mentari cantik di pelupuk timur
Biaskan segala mimpi karena waktunya tuk meraih mimpi.
Kini, esok ataupun nanti segala akan tergurai
dalam keindahan pagi teringat a
ku akan keindahan kemarin, tapi
semua hanyalah masa yang tak akan pernah lagi kembali,
sekarang bukanlah kemarin ataupun esok
Meski lambaian masa lalu nyaring mendera
tapi aku yakin mampu membuangnya jauh dalam hati
mimpi atau nyata bukanlah sesuatu yang ku inginkan
karena sekarang adalah tujuanku kemarin.
Sekarang aku bisa berdiri tegak
meski ratusan dendalion menghadang jalanku. Aku yakin
cemara yang melambaikan kesejukan akan menjemput harapanku,
hujan yang menghadang akan indah
bersama pelangi yang menghiasi langit
Aku yakin engkau kelak akan tahu
AKU CINTA PADAMU
Dan sekali lagi aku yakin mimpi akan menjadi nyata
Karena hari ini kupu-kupu cantik menjemput indah hari
Karena hari ini suara merdu burung nuri membangunkan dalam kesemuan
Karena aku telah berlari bersama ribuan bunga-bunga
Aku bukanlah pecundang sayang,
bukanlah seorang yang kalah
bukan seorang yang picik.
Aku sadar engkau bukanlah yang terindah
Mata terbuka melihat engkau bukan yang terkasih
Maaf sayang engkau hanya akan menghujam masa laluku
Maaf sayang aku harus pergi
Maaf sayang ternyata…
AKU MASIH MENCINTAIMU
Maaf!!!
Strowberry Makassar, 2010
Browse » Home » » Puisi Ayano Rosie-Alur dalam Cinta
Sabtu, 11 Agustus 2012
Puisi Ayano Rosie-Alur dalam Cinta
Diposting oleh
Ayano Rosie
Langganan:
Posting Komentar (RSS)
0 komentar:
Segera tuliskan komentar Anda mumpung masih kosong dan jadilah yang pertamax. Di sinilah tempat Anda untuk menuliskan curahan hati atas tulisan saya di atas baik berupa apresiasi, saran, kritikan, atau pertanyaan jika memang kurang jelas atau tambahan jika memang kurang lengkap.
Komentar Anda sangat Kerajaan Air Mata butuhkan untuk pengembangan kualitas blog Kerajaan Air Mata ini ke depan. Mari terus belajar dan berbagi karena belajar dan berbagi itu indah. Terima Kasih.
Silahkan berkomentar dengan bijak sesuai tema tulisan. Gunakan Name/URL untuk memudahkan saya merespon komentar Anda.